5 Hal yang Wajib Dipersiapkan Untuk Masuk Kuliah! Apakah Kamu Sudah Siap?
Setelah lulus SMP kamu akan melanjutkan pendidikan ke SMA. Setelah itu kamu akan melanjutkan pendidikan lagi ke perguruan tingggi atau kuliah. Di masa kuliah, kamu akan menjadi lebih serius dan dewasa. Baik dalam pendidikan kamu maupun karakter.
Banyak siswa yang melanjutkan kuliah jauh dari keluarga dan hidup sendiri. Hal ini karena diharapkan ketika kuliah kamu sudah dewasa dan dapat mengurus hidup sendiri. Masa SMA dijadikan sebagai masa persiapan sebelum kamu masuk perguruan tinggi dan kemudian masuk dalam dunia kerja.
Karena itu, ada banyak hal yang wajib dipersiapkan untuk masuk kuliah. Hal ini agar kamu dapat matang dan siap secara pikiran serta mental kamu.
Daftar Isi
Hal-Hal yang Wajib Dipersiapkan untuk Masuk Kuliah
1. Nilai

Untuk masuk ke dalam perguruan tinggi terdapat dua cara yaitu melalui seleksi nilai atau tes ujian masuk. Karena itu, nilai menjadi penting untuk kamu persiapkan agar dapat masuk ke perguruan tinggi yang kamu inginkan. Kamu harus dapat mempertahankan kestabilan nilai kamu, jangan sampai ada yang turun terlalu jauh, usahakan tetap baik dan stabil.
Selain nilai yang baik tentu kamu juga harus memahami pelajaran dengan baik. Bukan menggunakan segala cara agar nilai yang tertera bagus, kamu juga memahami pelajaran yang diajarkan agar kamu dapat dengan mudah beradaptasi dengan pelajaran di perguruan tinggi nantinya. Karena itu, yang perlu kamu lakukan adalah belajar dengan giat dan sungguh-sungguh.
Ketika di sekolah dengarkan penjelasan guru dan ulangi belajar ketika di rumah. Berusahalah sekuat kamu dalam mendapatkan nilai terbaik kamu dan mempertahankannya tetap stabil. Karena ini akan dapat mempermudah kamu masuk ke dalam perguruan tinggi yang kamu inginkan terutama perguruan tinggi negeri. Kamu tetap bisa bermain, tetapi jangan sampai nilai kamu jatuh terlalu jauh.
2. Pengalaman berorganisasi
Memiliki pengalaman berorganisasi juga cukup penting untuk kamu miliki ketika di perguruan tinggi. Ketika bekerja pun seseorang yang memiliki banyak pengalaman berorganisasi akan mendapat nilai plus. Organisasi di perguruan tinggi memiliki peran dan tanggung jawab yang lebih berat, karena itu kamu harus melatih berorganisasi sebelum mulai berorganisasi di perguruan tinggi.
Berorganisasi penting untuk kamu lakukan karena memiliki beragam manfaat. Selain itu, kamu juga tidak lepas dari berorganisasi ketika kerja nanti. Kamu akan bekerja bersama orang lain, membawa peran dan tanggung jawab, serta berkomunikasi dengan banyak pihak. Kemampuan ini dapat kamu latih melalui organisasi selama SMA dan Kuliah. Sehingga, pengalaman berorganisasi menjadi salah satu hal yang perlu kamu siapkan.
Kamu bisa mendapatkan pengalaman berorganisasi dengan menjadi anggota OSIS ketika SMA, menjadi panitia di beberapa acara, atau mengikuti klub maupun kegiatan pramuka. Intinya adalah kamu mengambil peran di suatu organisasi, memegang tanggung jawab, dan bekerja sama dengan orang lain. Menjadi seorang anggota OSIS adalah hal yang paling konkret jika kamu ingin mendapat pengalaman berorganisasi.
3. Pengalaman lomba

Pengalaman lomba dapat kamu gunakan sebagai nilai plus agar dapat diterima di perguruan tinggi yang kamu inginkan. Selain itu, memiliki pengalaman lomba akan memudahkan kamu dalam beradaptasi dengan keadaan kuliah nantinya.
Dengan materi, maupun dengan daya saing yang cukup ketat ketika kamu di perguruan tinggi. Karena ketika perguruan tinggi, para siswa sudah mulai serius untuk belajar demi masa depan. Ketika kuliah nanti, kamu juga akan dapat mengikuti beragam event atau lomba yang juga akan menguntungkan kamu.
Sehingga, memiliki pengalaman lomba selama SMA akan sangat kamu butuhkan agar kamu juga tidak kaget ketika mengikuti lomba di perguruan tinggi. Selain itu, mengikuti lomba juga melatih mental kamu dan menjadikan kamu lebih dewasa karena berbagai pengalaman yang kamu dapat ketika lomba.
Banyak event atau lomba yang dapat kamu ikuti ketika SMA. Biasanya ada banyak perguruan tinggi yang mengadakan lomba untuk siswa SMA sebagai kegiatan tahunan sekaligus kegiatan promosi. Berbagai bidang lomba pun dapat kamu ikuti, tergantung pada minat dan bakat kamu. Setiap jenis lomba pasti akan memberi kamu pengalaman yang dapat kamu jadikan pelajaran.
4. Sertifikat prestasi
Memiliki berbagai sertifikat prestasi menjadi kualifikasi juga untuk kamu masuk ke dalam perguruan tinggi. Selain nilai yang baik, jika kamu memiliki sertifikat prestasi kamu akan lebih mudah untuk diterima di dalam perguruan tinggi yang kamu inginkan.
Karena itu, banyak siswa SMA yang berlomba-lomba untuk mendapatkan beragam sertifikat dengan berbagai cara pula. Kamu bisa mendapat sertifikat melalui mengikuti lomba, mengikuti seminar, dan banyak hal lainnya. Mencari sertifikat akan sangat menyibukkan kamu karena kamu harus mengikuti lomba atau seminar di tengah kesibukan sekolah kamu.
Namun, hal ini akan sangat membantu kamu sebagai penunjang diterima di perguruan tinggi. Carilah lomba yang dapat kamu ikuti dan menguntungkan kamu. Biasanya dalam lomba, meski kamu tidak menang kamu tetap akan mendapatkan sertifikat.
Sehingga, meski kamu mungkin belum yakin akan menang kamu harus tetap mencoba mengikuti lomba tersebut karena sertifikat akan sangat berguna bagi kamu. Namun, jangan berpasrah, tetaplah lakukan yang terbaik siapa tahu kamu bisa menjadi pemenang. Sertifikat pemenang akan lebih berpengaruh dibanding sertifikat peserta.
5. Kepribadian dan etika

Selain segala jenis prestasi dan nilai kamu, kamu juga perlu mempesiapkan kepribadian serta etika kamu sebelum masuk ke dalam perguruan tinggi. Hal ini juga sangat penting karena ketika kuliah kamu akan dianggap sudah dewasa dan dapat bertanggung jawab akan hidup kamu sendiri, tetapi ternyata kamu tidak memiliki kepribadian serta etika yang baik maka kamu akan dipandang buruk.
Selain itu, ketika kuliah kamu juga akan lebih banyak berinteraksi dengan banyak orang. Lebih banyak pula beban dan tanggung jawab yang akan kamu bawa, karena itu kepribadian kamu harus sudah siap terlebih dahulu. Memiliki kepribadian dan etika yang baik juga menjadi salah satu hal utama yang dilihat perusahaan dalam menerima pekerja. Sehingga, Kepribadian yang baik dan etika dasar harus sudah kamu kuasai sejak SMA.
Contoh etika dan kepribadian yang baik adalah sopan santun, dapat dipercaya, percaya diri, menghormati orang lain, serta bertanggung jawab. Hal ini dapat kamu latih dengan berbagai cara seperti mengikuti organisasi, banyak berinteraksi dengan teman. Karena dengan interaksi kamu akan lebih banyak mengenal karakter orang dan mempelajarinya, kamu juga mendapat pengalaman untuk dapat dipelajari.
Ternyata banyak hal yang perlu dipersiapkan sebelum memasuki perguruan tinggi dan sekarang kamu sudah mengetahuinya. Artinya, sekarang waktunya kamu untuk mulai mempersiapkannya. Kelas berapapun kamu, jangan menundanya selagi kamu bisa.
Lebih jauh kamu memulai maka akan lebih matang hasilnya dan jangan merasa terlambat. Lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali. Namun, kamu jangan sampai merasa tertekan karena harus mempersiapkan banyak hal untuk kuliahmu.
Jangan lupa untuk istirahat dan bersenang-senang. Masa SMA merupakan masa terakhir kamu bisa bermain bersama teman sekolah kamu, sehingga manfaatkan waktu dengan baik. Bagi waktu kamu dengan baik agar semuanya tidak berantakan. Semangat selalu kamu sebagai pelajar Indonesia untuk mengejar mimpi!