Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Trik Cepat Mengerjakan Tugas! Dijamin Cepat Selesai!


Halo, gengs! Siapa sih yang tugasnya nggak pernah numpuk? Pasti kita semua pernah dong! Kalau tugas sudah terlanjur menumpuk, pasti kita bisa ngerjain sampai larut malam. Bahkan, ada juga yang asal mengambil dan menyontek pekerjaan teman. Waduh, nggak boleh gitu ya, gengs! Apalagi di masa pandemi, tugas udah kayak beban hidup, wkwkwk. Kalau kamu merasa tugas semakin banyak dan pengen cepet selesai, yuk baca tipsnya di bawah ini!






Trik Cepat Mengerjakan Tugas





1. Awali dengan niat





Yups, niat memang paling penting. Kalau kamu memang punya niat pengen tugas cepat selesai, pasti bisa deh. Kamu jangan berpikir kalau tugas adalah beban. Kalau mindset kamu dari awal kayak gitu, pasti tugas yang seharusnya bisa selesai dalam 1 jam, malah kerasa seperti setahun.





So, gengs, mulai sekarang, jangan anggap tugas sebagai beban ya! Tugas itu kewajiban kita sebagai siswa. Anggap aja, tugas adalah sesuatu yang menyenangkan. Toh sehabis nugas, kita bisa santai-santai lagi. Jadi gengs, kalahkan rasa malasmu, agar tugasmu cepat selesai!





2. Catat setiap tugas





“Aku inget semua kok tugasnya, udah nyantai aja.” Iya-iya, hebat memang kalau ingat semua tugasnya. Namun, kalau tugasnya banyak bisa bahaya kelupaan lho gengs! Aku saranin, kamu punya buku catatan kecil khusus untuk menulis tugas. Kalau aku sih, selalu tulis tugas di buku catatan khusus per-harinya dan aku kasih deadline biar nggak kelupaan.





Gengs, kamu jangan terlalu mengandalkan teman saat ngerjain tugas ya! Ngandalin teman disini misalnya kamu nggak berusaha nyatet tugas, karena berpikir kalau tugas bisa tanya ke temanmu. Eits, nggak boleh gitu ya. Kamu boleh gitu kalau memang kamu sudah stuck atau bingung tentang tugasnya. Temanmu juga bisa salah lho gengs. Maka dari itu, coba bikin daftar tugas sendiri yuk! Kamu bisa belajar untuk lebih tanggung jawab juga! Semangat gengs!





3. Dahulukan tugas yang penting





Trik yang ketiga ini wajib banget dilakuin yaitu membuat skala prioritas. Skala prioritas ini berisi list atau urutan tugas dari tugas yang paling berat sampai tugas yang menurutmu paling ringan. Misalnya, hari ini kamu dapat dua tugas.





Tugas pertama merangkum pelajaran biologi tentang sistem saraf. Kamu juga dapat tugas membuat laporan praktikum. Kalau dilihat dari bobotnya, aku sih bakal masukin tugas merangkum dulu di daftar tugas pertama yang aku akan kerjakan. Sisanya, aku akan kerjain besok.





Eits, tapi kamu juga perlu perhatiin deadline ya. Kerjakan tugas mulai dari deadline yang paling singkat. Sisanya, kamu bisa urutin dari deadline yang paling singkat sampai yang paling lama. Nah, kalau sudah selesai mengerjakan tugas, jangan lupa dicoret! Tugas yang sudah selesai bisa kamu coret biar kamu nggak merasa bukumu penuh dengan catatan tugas. So, gengs, be smart untuk bagi waktu ya.





4. Jauhkan hal yang mengganggu konsentrasimu





Ini sebenarnya yang paling penting sih. Aku yakin beratus-ratus persen kalau kamu asyik dengan hal-hal tersebut, tugas kamu nggak cepat selesai. Hal-hal apa sih misalnya? Banyak sebenarnya, salah satunya HP. Aku juga yakin kamu selalu pengen buka HP kalau ada notif masuk. Hayo, ngaku wkwkwk. It’s okay kok, itu wajar karena aku juga kayak gitu. “Terus, cara ngatasinya gimana, kak?” Aku selalu njauhin HP atau nyembunyiin ke suatu tempat yang jauh dari jangkauanku. Misalnya di laci.





Tapi, gimana kalau misal semua tugasnya ada di HP? Waduh, harus nahan godaan nih gengs, hehe. Kalau masih susah nahan godaan, kamu bisa coba menonaktifkan sementara aplikasi yang menarik perhatianmu seperti media sosial dan game. Harus tahan godaan ya gengs, biar tugasmu cepat selesai.





5. Istirahat sejenak





Kalau memang sudah jenuh, jangan dipaksakan ya gengs! Tutup bukumu sejenak dan ambil camilan. Istirahat itu penting lho, gengs. Jangan biarkan otak bekerja terlalu keras! Tarik nafas dalam-dalam dan hembuskan. Kalau kamu merasa udah semangat lagi, lanjut nugasnya deh!





6. Jangan menunda





Ini nggak kalah penting gengs! Aku sangat nyaranin kamu untuk tidak menunda tugas. Kalau sudah bikin jadwal belajar, harus ditepati ya gengs! Kamu nggak mau tugasmu numpuk kan? Kalau gitu, mulai sekarang hindari menunda tugas. Kita nggak tahu tugas apa yang guru kita akan beri selanjutnya. Kalau tugas satu aja belum selesai, tapi dapat tugas baru lagi, jadi repot kan? So gengs, hindari menunda tugas demi kebaikan kamu ya!





7. Hindari SKS





Siapa hayo yang belajar atau nugasnya suka SKS? SKS atau sistem kebut semalam ini sebenarnya nggak masalah kok gengs dengan catatan engga menjadi kebiasaan. SKS ini sebenarnya kurang efektif karena kamu harus mengerjakan tugas hingga larut malam. Hal itu jelas menganggu konsentrasi dan membuat kamu jadi ngantuk. Kalau kamu sudah ngantuk, hasil tugas kamu jelas tidak maksimal. Apalagi kalau kerjanya sampai larut malam. Bisa bahaya ngantuk besok paginya, lho gengs! Jadi, jangan pernah mengandalkan SKS untuk membuat tugas!





So itu gengs, tips-tips dari aku supaya kamu bisa ngerjain tugas dengan cepat dan pasti tepat waktu. Mengerjakan tugas itu memang kelihatan beban ya gengs, apalagi kalau nggak selesai-selesai. Tapi, kalau kamu sudah ikutin tips dari aku, dijamin deh tugas kamu akan cepat selesai! Ingat gengs, bersusah-susah dahulu, bersenang-senang kemudian.





Semangat!