Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Laporan Percobaan : Membuat Pisang Coklat (Piscok)

Karya: Nururrajabiah, Nurpiatin Pasanda Mursidi, Siti Sarifah, Zahara Anggraini Sabrina

Sekolah : MTs NW Boro'Tumbuh

Kelas : IX A 

Tujuan Percobaan

Pisang coklat atau yang disingkat piscok adalah makanan yang terbuat dari pisang yang dilumuri dengan tepung terigu.

Pisang coklat tidak hanya enak dari segi penampilan namun juga tidak kalah lezat dalam segi rasa.

Namun masyarakat masih jarang membuat piscok. Karena makanan olahan berbahan dasar pisang ini masih tergolong baru. Kebanyakan masyarakat mengolah pisang dengan model yang itu-itu saja, semisal pisang goreng. Padahal piscok jauh lebih legit dari segi rasa.

Jadi tujuan dalam percobaan ini adalah untuk mencoba makanan olahan baru yang berbahan dasar pisang.

Bahan-bahan dalam Membuat Pisang Coklat

  1. Tepung terigu 5 sendong makan
  2. Pisang kepok 8 biji, boleh juga menggunakan pisang yg lain
  3. Tepung panir secukupnya
  4. Gula pasir 3 sendok makan
  5. Garam secukupnya
  6. Air secukupnya
  7. Dan susu kental manis
  8. Minyak utk menggoreng

Alat-alat untuk Membuat Pisang Coklat

  1. Mangkuk
  2. Piring
  3. Wajan
  4. Sendok

Langkah-langkah Membuat Pisang Coklat

  1. Masukkan tepung 5 sendok makan ke dalam mangkuk yg sudah di siapkan
  2. Tambahkan garam secukupnya dan gula 3 sendok makan 
  3. Tambah kan juga air secukup nya ke dalam adonan aduk hingga merata
  4. Setelah adonan merata,kupas pisang dan belah dua
  5. Setelah selesai mengupas pisang dan di belah dua, celupkan pisang kedalam adonan yg sudah disiapkan
  6. Masukkan pisang yg dicelupkan tadi kedalam tepung panir, campurkan hingga menutupi pisang,lakukan sampai pisang habis
  7. Setelah semua pisang selesai di campurkan, panaskan minyak 
  8. Setelah minyak panas,masukkan pisang kedalam wajan yg berisi minyak panas tunggu hingga pisang berwarna kecoklatan,lakukan hingga pisang habis
  9. Setelah semua pisang digoreng, taruh ke piring dan susun sesua selera
  10. Setelah pisang selesai di susun, lalu dikasi susu coklat di atasnya

Hasil Percobaan

Setelah dilakukan percobaan membuat pisang coklat hasilnya gurih, manis, dan lezat.

Kesimpulan

Jadi pisang coklat sangat mudah dibuat ketika kita kurang dana, bahan bahanya sangat sederhana, mudah dijangkau, namun rasanya sangat memanjakan lidah.