Materi Bahasa Inggris Kelas 12 Bab 2 Why Don’t You Visit Seattle?
Halo teman-teman, siap untuk belajar lagi ya? Yuk kita lanjutkan materi Bahasa Inggris kelas 12 bab 2, tentang bagaimana meminta informasi terkait pengandaian diikuti oleh perintah/saran. Namun sebelum membahasa lebih lanjut, pelajari teks berikut ya.
Perhatian!
Untuk mengakses rangkuman materi semua bab, silahkan klik menu di bawah ini!
Daftar Isi
Chapter 2:
Why Don’t You Visit Seattle?

Six Things to Do If You Visit Seattle
6 Hal Untuk dilakukan Jika Kamu mengunjungi Seattle
There are 6 must-have experiences that you should do if you visit Seattle where city and nature come together. If you visit Seattle, arrive with this list in hand and you’ll be off to a foolproof start for exploring the Emerald City’s most unforgettable sights and sounds. If you visit Seattle:
Ada 6 pengalaman wajib yang harus kamu lakukan jika mengunjungi Seattle dimana kota dan alam menyatu. Jika Anda mengunjungi Seattle, tibalah dengan daftar ini di tangan dan Anda akan memulai dengan sangat mudah untuk menjelajahi pemandangan dan suara Kota Zamrud yang paling tak terlupakan. Jika Anda mengunjungi Seattle:
Feel the fresh air on your face as you sail to Bainbrige Island on a Washington State Ferry. From the ferry you can enjoy the view of the Seattle skyline. You can also stroll around downtown’s galleries, boutiques, coffeehouses and cafes. Seasonal gardens and natural woodlands at the Boedel Reserve is another option.
Rasakan udara segar di wajah Anda saat berlayar ke Pulau Bainbrige dengan Kapal Feri Negara Bagian Washington. Dari feri Anda dapat menikmati pemandangan cakrawala Seattle. Anda juga dapat berjalan-jalan di sekitar galeri, butik, kedai kopi, dan kafe di pusat kota. Taman musiman dan hutan alami di Boedel Reserve adalah pilihan lain.
Why don’t you tour Pike Place Market’s produce stands and buy something you’ve never tasted. The Pike Place Market is much more than a farmers’ market. Its entire district full of shopping, attractions and favorite sights. The area is festival of sounds, tastes and smells is part of the reason it’s called the ‘soul of Seattle’. Amid all the joyful hubbub, make sure you take time to spot these beloved icons.
Mengapa Anda tidak mengunjungi stan produk Pike Place Market dan membeli sesuatu yang belum pernah Anda cicipi. Pasar Pike Place lebih dari sekadar pasar petani. Seluruh distriknya penuh dengan belanja, atraksi, dan pemandangan favorit. Daerah ini adalah festival suara, rasa dan bau adalah bagian dari alasan itu disebut ‘jiwa Seattle’. Di tengah semua keriuhan yang menyenangkan, pastikan Anda meluangkan waktu untuk melihat ikon-ikon tercinta ini.
Book a night at one of the many cozy B & Bs or resorts available throughout the Sun Juan Islands. Cozy bed and breakfasts are perfect way to enjoy the friendly island culture. Here, you can tour the numerous art galleries in Friday Harbor. You can also enjoy naturalist-guided tours, wildlife spotting, whale watching and storm watching.
Pesanlah satu malam di salah satu dari banyak B & B atau resor nyaman yang tersedia di seluruh Kepulauan Sun Juan. Tempat tidur dan sarapan yang nyaman adalah cara sempurna untuk menikmati budaya pulau yang ramah. Di sini, Anda dapat mengunjungi berbagai galeri seni di Friday Harbor. Anda juga dapat menikmati tur berpemandu naturalis, melihat satwa liar, mengamati paus, dan mengamati badai.
See exciting and experimental works at Chihuly Garden and Glass. A visit to this site is an opportunity to take full advantage of the location at the Seattle Center, a premier destination for arts, entertainment, and leisure activities. Explore the Space Needle and Pacific Science Center. Experience Music Project and a variety of cultural activities offered throughout the year.
Lihat karya-karya menarik dan eksperimental di Chihuly Garden and Glass. Kunjungan ke situs ini merupakan kesempatan untuk memanfaatkan sepenuhnya lokasi di Seattle Center, tujuan utama untuk kegiatan seni, hiburan, dan rekreasi. Jelajahi Space Needle dan Pacific Science Center. Nikmati Proyek Musik dan berbagai kegiatan budaya yang ditawarkan sepanjang tahun.
Watch the world’s most sophisticated aircraft be built before your eyes at the Boeing factory in Mukilteo. Explore the dynamics of flight and experience new aviation innovation. Go behind the scenes at Boeing to watch the very same jets you may one day be a passenger on being assembled.
Saksikan pesawat paling canggih di dunia dibuat di depan mata Anda di pabrik Boeing di Mukilteo. Jelajahi dinamika penerbangan dan rasakan inovasi penerbangan baru. Pergi ke belakang layar di Boeing untuk menonton jet yang sama yang mungkin suatu hari nanti Anda menjadi penumpang saat dirakit.
For a sweet treat, tour the Theo Chocolate factory in Freemont and learn how their delicious confections are made. This factory has a mission to create change in the Democratic Republic of Congo (DRC) where it has 300,000 square miles of farmable land but only 2% is being farmed due to conflict there. The factory trains 2,000 Congolese farmers to grow high quality cocoa.
Untuk suguhan manis, kunjungi pabrik Theo Chocolate di Freemont dan pelajari cara membuat kue manis yang lezat. Pabrik ini memiliki misi untuk menciptakan perubahan di Republik Demokratik Kongo (DRC) di mana ia memiliki 300.000 mil persegi lahan pertanian tetapi hanya 2% yang ditanami karena konflik di sana. Pabrik tersebut melatih 2.000 petani Kongo untuk menanam kakao berkualitas tinggi.
IF Clause / Conditional Sentence

Ini merupakan salah satu jenis clausa yang digunakan untuk membentuk conditional sentence. Nah, ‘IF” itu menandakan bahwa sesuatu/kejadian itu belum terjadi. Struktur umum IF Clause ini, ialah:
If Clause + Main Clause atau Main Clause + IF Clause
Type of IF Clause
Ada beberapa tipe of IF Clause yang bisa kamu ketahui diantaranya:
- IF Clause Type 0
- IF Clause Type 1
- IF Clause Type 2
- IF Clause Type 3
1. IF Clause Type 0
Biasa juga disebut sebagai zero Conditional Sentences. Jenis kalimat ini dipakai ketika konskuensi atau hasil terwujud atau menjelaskan sebuah kebenaran (general truth) dan fakta ilmiah.
Rumusnya:
If + Simple Present, Simple Present
Contoh:
- If you drink too much ice, you get stomachache. (Jika kamu minum terlalu banyak, kamu sakit perut)
- Your teeth are clean if you brush them. (Gigimu bersih jika kamu membersihkannya)
2. IF Clause Type 1
Merupakan jenis kalimat pengandaian yang hasil atau konsekuensinya mungkin terjadi di masa mendatang. Itu bisa terjadi karena didukung oleh realitas yang masuk akal atau mungkin bisa terjadi.
Rumusnya:
If + Simple present, simple future “will”/ imperative
Contoh:
- If I have a lot money, I will buy a new car. (Jika saya punya uang banyak, saya akan beli mobil baru)
- If my smartphone is broken, I am going to buy the new one. (Jika ponsel saya rusak, saya akan membeli yang baru)
3. IF Clause Type 2
Merupakan jenis kalimat pengandaian yang hasil atau konsekuensinya mungkin terjadi di masa mendatang namun presentasi terjadinya kecil. Bisa dikatakan realitasnya belum tentu akan terjadi atau menjadi kenyataan.
Rumusnya:
If + Simple past/were, would/could/might + bare infinitive
Modal would/could/might itu akan menjelaskan seberapa besar, kemungkinan konsekuensi itu akan terjadi.
Contoh:
- If I had a billion dollars, I would like travel to Mars. (Jika saya punya jutaan dolar, saya akan pergi ke Mars)
- If I were you, I would buy land for investment. (Jika saya jadi kamu, saya akan membeli tanah untuk investasi)
4. IF Clause Type 3
Merupakan jenis kalimat pengandaian yang hasil atau konsekuensinya tidak mungkin terjadi. Intinya ini menggambarkan kondisi yang mustahil terjadi, atau hanya imajinasi atau angan-angan belaka.
Rumusnya:
If + Past Perfect, would/could/should/might + have + past Participle
Contoh:
- If you had given me much money, I would have bought Toyota Alphard. (Jika kamu dulu sudah memberiku banyak uang, saya akan membeli Toyota Alphard)
- If I had studied hard, I could have got the better job. (Jika saya dulu belajar rajin, saya dapat mendapatkan pekerjaan yang lebih baik)
Another Type of IF Clause
Selain keempat jenis IF Clause di atas, ada jenis If Clause lainnya dan diantaranya ialah sebagai berikut.
1. If Clause + Reminder
Rumusnya:
If + Simple Present, Simple Present (must/have to/has to)
atau
Simple Present (must/have to/has to) If + Simple Present
Contoh:
- If you want to pass the exam, you must study hard. (Jika kamu ingin lulus ujian, kamu harus belajar rajin)
- You have to be diligent if you want to be a successful entrepreneur. (Kamu harus rajin jika kamu ingin menjadi pengusaha sukses)
2. If Clause + Suggestion
Rumusnya:
If + Simple Present, Simple Present (should/ought to/had better)
atau
Simple Present (should/ought to/had better) If + Simple Present
Contoh:
- If you don’t get sick, you should take a rest. (Jika kamu tidak ingin sakit, kamu seharusnya istirahat)
- You had better do your homework if you want to get A score. (Kamu sebaiknya mengerjakan PR-mu jika kamu ingin mendapat nilai A)
3. If Clause + Imperative
Rumusnya:
If + Simple Present, V1 + Object
atau
V1 + Object If + Simple Present
Contoh:
- If you don’t get sick, take a rest. (Jika kamu tidak ingin sakit, istirahatlah!)
- Do your homework if you want to get A score. (Kerjakan PR-mu jika kamu ingin mendapat nilai A)
4. If Clause + General Truth
Rumusnya:
If + Simple Present, Simple Present/ Simple future
atau
Simple Present/ Simple future If + Simple Present
Contoh:
- If there is no oxygen, there is no life for the human being. (Jika tidak ada oksigen, tidak ada kehidupan untuk mahluk hidup)
5. If Clause + Dream
Rumusnya:
If + Simple Present, Simple future
atau
Simple future If + Simple Present
Contoh:
- If I am a rich man, I will buy many cars. (Jika saya seorang yang kaya, saya akan membeli banyak mobil)
- If I can drive a car, I will go to Jogja beaches. (Jika saya bisa mengemudikan mobil, saya akan pergi ke pantai-pantai jogja)
Nah, itulah teman-teman materi bahasa Inggris kelas 12 bab 2 yang bisa kamu pelajari. Tetap semangat belajar ya! See you!